-->

Wirid Mustajab Untuk Membuka Pintu Rejeki

Wirid Doa Pembuka Pintu Rejeki -  Ada banyak wirid dan doa tentang rezeki yang yang sudah ditulis di blog ini. Namun saya masih akan menambahkan satu wirid pembuka pintu rezeki lagi yang mungkin akan bisa menambah perbendaharaan doa anda. Sebab barang kali jodoh orang dengan suatu amalan berbeda-beda. Ada yang cocok dengan amalan ini, tapi ada yang cocok dengan amalan yang itu.

doa pembuka pintu rejeki

Selain wirid al-Waqi’ah untuk rejeki melimpah, ada lagi  amalan ampuh yang Insya Allah dengan Izin Allah dapat digunakan untuk membuka segala pintu rezeki dengan izin Allah SWT. Tentu saja ini adalah sarana batin, usaha lahir dengan berikhtiar dan bekerja keras tetap harus dilakukan.

Amalan Wirid ini di berika oleh Ustadz H. Galih Gumelar kepada beberapa pasiennya, dan Alhamdulillah terbukti memberikan solusi kepada mereka yang mengamalkan. Apa amalan pembuka rejeki itu?

Inilah  amalan ampuh pembuka pintu rezeki :

Pertama, Shalat Hajat 2 Rakaat setelah jam dua belas malam (antara jam 12 hingga jam 4 pagi)
Lalu, baca Al-fatiha 114 x
Baca Al-Ikhlas 27 x
Baca Al-Insyirah ( Alam Nasrah ) 17 x
Baca Yaa Hayuu Yaa Qayum birahmatika Yaa Arhamarrahimin 21 x
Setelah selesai, lanjutkan dengan doa memohon rezeki (terserah anda yang mengamalkan) pakai bahasa yang kita mengerti.


Setelah selesai doa, lalu melakukan shalat  tahajjud 2 rakaat dan ditutup 3 rakaat witir. Insya Allah dengan mengamalkan doa rezeki diatas, permasalah rezeki atau ekonomi anda bisa teratasi. Amin…


9 Responses to "Wirid Mustajab Untuk Membuka Pintu Rejeki"

  1. Pak Ustadz, mohon ijin mengamalkannya ya

    ReplyDelete
  2. knpa iya doany selalu bnyk..maaf mualaf

    ReplyDelete
  3. Ijin nyimak n mengamlkan pak,
    Kunjungi juga http://dongazikir.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. Mantap ini gan ... semangat menyimak

    ReplyDelete
  5. Izin untuk saya bagikan lagi di blog saya

    ReplyDelete
  6. Ass wrwb mohon izinnya saya mau mengamalkannya

    ReplyDelete
  7. Amiin.. Semoga semakin lancar rizkinya.. Desalaman.com

    ReplyDelete
  8. Ijin untuk mengamalkan....semoga utangku bisa lunas dan di beri rizki melimpah

    ReplyDelete
  9. Ijin untuk mengamalkan....semoga utangku bisa lunas dan di beri rizki melimpah

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel